Rumus Luas Segitiga

Segitiga

Salah satu materi yang banyak dipelajari dalam geometri adalah bangun datar. Ada banyak bentuk bidang datar sederhana yang dapat kita pelajari. Diantara bentuk bidang datar yang paling populer adalah antara lain persegi, persegi panjang, lingkaran, segitiga, dan lain sebagainya. Salah satu

Kita sangat familiar dengan geometri dua dimensi atau bangun datar yang disebut dengan segitiga. Bentuk segitiga banyak kita jumpai pada pola permukaan benda-benda di sekitar kita. Segitiga tersebut dapat berupa segitiga sama sisi, segitiga sama kaki, segitiga siku-siku, maupun segitiga sembarang.

Segitiga adalah salah satu bangun datar yang sederhana. Kita dapat menghitung luasnya dengan menggunakan rumus hitung yang relatif sederhana. Pada artikel ini dibahas mengenai rumus luas segitiga. Penggunaan rumus tersebut dicontohkan pada beberapa perhitungan di bagian akhir artikel ini.

Jika sebuah segitiga kita atur posisinya sedemikian hingga salah satu sisinya seolah berada di atas sebuah permukaan datar, maka kita akan mendapati bentuk puncak pada sisi di hadapannya. Sisi horizontal yang di bagian bawah disebut sebagai alas segitiga. Jarak antara puncak segitiga tegak lurus dengan alas segitiga tersebut disebut tinggi segitiga.

 

Rumus Menghitung Luas Segitiga

Didefinisikan bahwa luas sebuah segitiga adalah setengah kali panjang alas dikali tingginya. Dalam hal ini alas segitiga adalah sisi dasar yang sejajar dengan garis horizontal, dan tinggi adalah jarak antara puncak segitiga tegak lurus dengan alas segitiga. Jadi rumus luas segitiga adalah sebagai berikut.

          L = ½ x a x t

L = Luas segitiga
a = panjang alas
t = tinggi segitiga

 

Contoh-Contoh Perhitungan Luas Segitiga

Contoh Soal 1
Soal: Perhatikan segitiga ABC pada gambar di bawah ini, berapa luas segitiga tersebut?

Menghitung luas segitiga gambar-1
Jawab:
a = 30 cm
t = 13 cm
L = ½ x a x t
L = ½ x 30 x 13
L = 195 cm2
Jadi luas segitiga tersebut adalah 195 cm2.

 

Contoh Soal 2
Soal: Hitunglah luas segitiga PQR di bawah ini!

Menghitung luas segitiga gambar-2

Jawab:
a = 23 cm
t = 12 cm
L = ½ x a x t
L = ½ x 23 x 12
L = 138 cm2
Jadi luas segitiga tersebut adalah 138 cm2.

 

Contoh Soal 3
Soal: Hitunglah berapa luas segitiga XYZ pada gambar di bawah ini!

Menghitung luas segitiga gambar-3
Jawab:
a = 50 cm
t = 25 cm
L = ½ x a x t
L = ½ x 50 x 25
L = 625 cm2
Jadi luas segitiga tersebut adalah 625 cm2.

 

Contoh Soal 4
Soal: Hitunglah berapa luas segitiga ABC pada gambar di bawah ini!

Menghitung luas segitiga gambar-4

Jawab:
a = 40 cm
t = 28 cm
L = ½ x a x t
L = ½ x 40 x 28
L = 560 cm2
Jadi luas segitiga tersebut adalah 560 cm2.